News : Dreamfields Festival 2014: Electronic Dance Music Terbesar Dunia di Bali

Written By my blog,my life, and my inspiring on Jumat, 11 Juli 2014 | 23.21

Electronic Dance Music Terbesar Dunia di Bali

16 Aug 2014 Mulai: 18:45 Hingga: 23:45

Bali siap-siap didatangi sekumpulan pecinta tari musik elektronik (Electronic Dance Music - EDM). Festival EDM terbesar di dunia tersebut bertajuk Dreamfields Festival dan akan diselenggarakan di Garuda Wisnu Kencana, Bali, pada 16 Agustus 2014.

Konser akbar ini merupakan hasil kerjasama antara BlackRock Entertainment dari Indonesia dengan Club The Matrixx dari Belanda, negara di mana Dreamfields Festival berasal. Jika dilihat dari animo penggemar EDM lokal, acara musik tersebut diperkirakan akan sukses menyedot banyak penonton.

Dreamfields Festival berlangsung mulai pukul 18.00-04.00 waktu setempat. Nama-nama DJ yang siap mengisi acara antara lain adalah: Sidney Samson, Ummet Ozcan, Timmy Trumpet, Will Sparks, Mighty Fools, Goldfish & Blink, dan Indyana.

Tentu saja, penyelenggaraan kali ini akan berbeda karena suasana tempat festival, dekorasi panggung dan tata cahaya akan dibuat dengan imajinasi di luar batas. Harga tiket VIP Rp1,5 juta dijual terbatas hanya 750 tiket dan selebihnya tiket Regular seharga Rp500 ribu.

Garuda Wisnu Kencana (GWK) merupakan sebuah taman wisata sekaligus jendela seni dan budaya di bagian selatan Pulau Bali. Lokasinya berada di Bukit Unggasan-Jimbaran, Tanjung Nusa Dua, Kabupaten Badung, kira-kira 40 kilometer di sebelah selatan Kota Denpasar.Pihak penyelenggara memilih GWK karena dinilai aman dan mampu menampung penonton cukup banyak, venue-nya nanti diperkirakan menampung 12.000 orang.

Dreamfields Festival sendiri merupakansebuah Festival Tari Musik Elektronik (Electronic Dance Music - EDM) yang lahir di Belanda.Karakteristik dan kekhasannya adalah pada pilihan musik yang menjadi latarnya, dekorasimemesona, dan efek khusus yang digunakan. Festival ini kemudian menjadi festival internasional yang digemari berbagai lapisan masyarakat dengan latar belakang budaya berbeda. Peminatnya dapat merasakan kebebasan dan bertemu satu sama lain untuk menari dan bergembira bersama.

Dreamfields Festival 2014 tidak hanya memikat penggemar EDM di Indonesia namun juga dari negara asing. Tentunya perhelatan akbar tersebut akan bermanfaat bagi industri pariwisata di Bali. Paket-paket tur dapat dilengkapi dengan pertunjukkan Dreamfields Festival 2014 ini.

Description : Event Bali | Pantai Kuta | Pantai Kuta Bali

Kunjungi laman situs www.dreamfields.co.id untuk informasi lebih lanjut.Tiket dapat dibeli di www.karcis.co.id dan BlackBox

Ditulis Oleh : my blog,my life, and my inspiring ~ Pantai Kuta | Bali Indonesia

Muh.Akram Anda sedang membaca artikel berjudul News : Dreamfields Festival 2014: Electronic Dance Music Terbesar Dunia di Bali yang ditulis oleh Pantai Kuta | Bali Indonesia yang berisi tentang : Dan Maaf, Anda tidak diperbolehkan mengcopy paste artikel ini.

Blog, Updated at: 23.21

0 komentar :

Posting Komentar